MIRACLE Salurkan Bantuan Pencegahan COVID-19
Dunia berubah karena COVID – 19 hanya dalam hitungan bulan. Pandemi ini telah memberikan banyak dampak bagi masyarakat luas, termasuk juga masyarakat di Kota Surabaya. Sebagai bentuk komitmen MIRACLE Aesthetic Clinic atas kepedulian kepada sesama, MIRACLE for Charity kali ini menyumbangkan berbagai bantuan untuk pencegahan penularan COVID-19.
Bantuan sebanyak 5000 masker kain, 2000 masker medis, 1000 face shield, 170 hazmat, dan 120 liter hand sanitizer, diserahkan kepada Pemerintah Kota Surabaya pada hari Selasa, 5 Mei 2020. Bantuan ini diserahkan oleh dr. Lanny Juniarti Dipl. AAAM, Founder dan President Director MIRACLE Aesthetic Clinic Group, diterima langsung oleh Walikota Surabaya, Ibu Tri Rismaharini. Dalam kesempatan ini, bu Risma juga menghimbau kepada masyarakat kota Surabaya, “Mari kita gunakan masker untuk keamanan kita, keamanan keluarga kita, dan keamanan teman-teman kita.”
Tidak hanya diserahkan ke Pemkot Surabaya, MIRACLE juga memberikan donasi ke Dinas Kesehatan Surabaya, dan ke beberapa rumah sakit rujukan COVID-19 berupa alat pelindung diri (APD) dan face shield. Sebelumnya juga pada hari Kamis, 30 April 2020, bantuan juga diserahkan kepada Polrestabes Surabaya, sebanyak 500 masker kain, masker medis, 200 hand sanitizer, dan 200 APD. Diserahkan juga oleh dr. Lanny Juniarti, diterima langsung oleh Kombes Pol Sandi Nugraha selaku Kapolrestabes Surabaya. Dr. Lanny menjelaskan, “Semoga bantuan ini nantinya bermanfaat bagi masyarakat, apalagi pada kondisi Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di kota Surabaya sekarang. Bagi masyarakat yang harus keluar rumah untuk bekerja atau misalnya membeli kebutuhan dasar, harus senantiasa menjaga kebersihannya seperti menggunakan masker kain, rajin melakukan cuci tangan dan jangan lupa untuk jaga jarak.”
Selain itu, MIRACLE melalui media sosial Instagram mengajak para influencer dalam sebuah social movement guna memberikan edukasi agar para follower ataupun masyarakat luas, memakai masker saat terpaksa harus keluar rumah. Social movement ini menggunakan tagar #SurabayaPakaiMasker. MIRACLE berharap semoga gerakan #SurabayaPakaiMasker memberikan dampak positif, sehingga masyarakat Surabaya sadar akan pentingnya menggunakan masker kain sebagai bentuk saling melindungi dari penularan dari COVID – 19 dan mendukung upaya Pemkot Surabaya untuk mempercepat pemulihan.
MIRACLE juga senantiasa melaksanakan pedoman penanganan dan pencegahan COVID-19 sesuai dengan anjuran dari pemerintah. Semua staf MIRACLE maupun pengunjung di cek suhu tubuhnya, menjaga kebersihan dengan cuci tangan dan menggunakan hand sanitizer, juga wajib menggunakan masker di area klinik. Oleh karena itu, pelanggan setia MIRACLE tidak perlu khawatir dengan kebersihan dan keamanan di klinik, sebab kesehatan, keselamatan dan keamanan pasien adalah prioritas utama MIRACLE. Untuk tetap melayani pelanggannya, MIRACLE juga menyediakan konsultasi online dan juga pembelian produk secara online.