Aesthetic Insight

Say Goodbye to Redness

20 Sep 2017
Say Goodbye to Redness
Kenali dan temukan solusi tepat atasi problem rosacea.

Sering mengalami kulit kemerahan pada wajah? Namun tidak yakin bahwa itu adalah jerawat? Jangan terburu-buru mengoleskan obat jerawat, karena bisa jadi yang sedang dialami adalah problem rosacea. Rosacea adalah kelainan kulit kronis dimana pembuluh darah kapiler di dalam kulit wajah mengalami pelebaran sehingga menyebabkan wajah tampak kemerahan. Rosacea juga sering disertai munculnya papula dan pustula yang serupa dengan kondisi jerawat (acne vulgaris). Karena itu, rosacea sering salah diartikan sebagai jerawat, reaksi alergi, dermatitis seboroik hingga ruam systemic lupus erythematosus (SLE).

Hindari pemicu rosacea

Menurut survei yang dilakukan oleh The National Rosacea Society, 3 faktor pemicu rosacea yang paling tinggi adalah 80% paparan sinar matahari, 79% tekanan emosional (stres) dan 75% cuaca panas. Sedangkan, faktor pemicu lainnya adalah polusi, makanan pedas, makanan yang mengandung asam, alkohol, rokok, kopi, obat-obatan dan kosmetik tertentu, perubahan hormon, dan kekurangan vitamin A & C. Umumnya, rosacea terjadi pada usia 30-50 tahun, dan paling sering terjadi pada orang berkulit putih yang memiliki jenis kulit berminyak dan sensitif. Lebih banyak wanita daripada pria yang mengalami problem tersebut, meski kasus rosacea pada pria cenderung lebih parah.

Kutu wajah juga menjadi penyebab rosacea

Penyebab lain problem rosacea adalah parasit demodex yang biasa disebut kutu (tungau) wajah. Tungau demodex mikroskopis ini sebenarnya adalah bagian dari kumpulan mikroorganisme alami yang hidup di dalam tubuh manusia. Terdapat dua spesies demodex yang bisa ditemukan pada manusia, yaitu Demodex folliculorum yang hidup di folikel rambut, wajah, dan kelenjar meibomian pada kelopak mata; dan Demodex brevis yang hidup di kelenjar sebaceous kulit.

Bagi penderita rosacea, Demodex folliculorum yang ditemukan pada kulit berjumlah lebih besar dan cenderung meningkat, sehingga dapat memicu peradangan kulit. Tungau tersebut menginfeksi kulit dan mengganggu kinerja sel pelindung kulit sehingga memproduksi antimikroba cathelicidin dan mengakibatkan kulit menjadi sangat sensitif. Faktanya, tungau Demodex folliculorum memang paling banyak ditemukan di bagian wajah yang paling sering terkena rosacea seperti pipi, hidung, dagu dan dahi, bahkan dalam biopsi papula dan pustula rosacea.

Selebriti dunia pun mengalami

Diperkirakan sebanyak 16 juta orang Amerika menderita rosacea, sehingga tidak mengherankan jika beberapa selebriti dan tokoh terkenal di sana juga mengalami problem kulit tersebut. Salah satunya, mantan Presiden Amerika Serikat, Bill Clinton. The New York Times pada tahun 1996 menyatakan bahwa dokter mengungkap penyebab rosacea Bill Clinton dikarenakan faktor stres selama masa jabatan sebagai presiden. Selain itu, penyanyi terkenal Mariah Carey, bintang Charlie’s Angels Cameron Diaz, dan aktris pemenang Academy Award Renée Zellweger, juga menderita rosacea. Cameron Diaz mengaku memiliki kulit yang sangat sensitif sehingga sering mengalami kemerahan. Sedangkan Renée Zellweger percaya bahwa dengan menerapkan gaya hidup sehat akan membantunya mengendalikan masalah rosacea yang dialami.

Jangan salah memilih perawatan

“Rosacea tidak bisa dicegah atau disembuhkan. Agar dapat diminimalkan, problem tersebut harus ditangani dan dikontrol dengan perawatan yang tepat,” ujar Dr Zein Obagi, MD, Dermatologist terkenal dari Amerika. Jika mengalami rosacea, diperlukan penanganan ekstra agar kondisi kulit tidak bertambah parah. Sama seperti faktor pemicunya, gejala problem rosacea pun bermacam-macam. Jenis dan produk perawatannya pun harus disesuaikan dengan gejala yang timbul. Agar tidak salah memilih perawatan, kenali 5 gejala umum rosacea dan langkah perawatan yang diperlukan, sebagai berikut :

1.  Problem: Kemerahan sebagai tanda peradangan pada wajah

Gunakan produk perawatan yang bermanfaat untuk :
-    Membantu regenerasi sel kulit baru.
-    Mengembalikan fungsi sel pelindung kulit.
-    Mengurangi sensitivitas kulit.
-    Melindungi kulit dari bahaya paparan sinar UV.

2.  Problem: Kulit sangat kering dan tampak kusam

Gunakan produk perawatan yang bermanfaat untuk :
-    Melembabkan kulit dengan kandungan yang lembut dan non-acidic.
-    Meregenerasi sel pada lapisan kulit epidermis.
-    Melembutkan tekstur kulit dan meratakan warna kulit.

3.  Problem: Produksi minyak berlebih

Gunakan produk perawatan yang bermanfaat untuk :
-    Mengembalikan kondisi normal kulit dengan mengurangi produksi minyak yang berlebih.
-    Mencegah pertumbuhan bakteri pada kulit dengan formulasi antimicrobial.

4.  Problem: Pelebaran pembuluh darah pada permukaan kulit

Gunakan produk perawatan yang bermanfaat untuk :
-    Meningkatkan mikrosirkulasi untuk menyehatkan fungsi vaskular sel.
-    Mengembalikan tampilan kulit cerah dan bercahaya.
-    Menstimulasi pembentukan pembuluh darah baru dalam kulit.

5.  Problem: Penuaan dini

Gunakan produk perawatan yang bermanfaat untuk :
Mengembalikan dan menstabilkan kinerja sel kulit untuk menghasilkan tampilan kulit yang lebih sehat.

Atasi dengan Miracle Rosacea Facial

Perawatan kulit untuk rosacea bertujuan untuk meredakan gejalanya seperti mengurangi kemerahan serta meminimalisir sensasi panas dan gatal pada kulit. Sangat disarankan untuk menggunakan pembersih yang lembut, tabir surya, dan produk yang bersifat non iritasi serta non comedogenic. Hindari penggunaan uap panas (steam), ekstraksi, mikrodermabrasi, pengelupasan kulit, penggunaan bahan pemutih kulit yang mengandung hydroquinone, dan produk topikal tertentu yang berpotensi menimbulkan iritasi.

Selain perawatan di rumah, dibutuhkan juga perawatan facial khusus agar hasilnya lebih optimal. Miracle Rosacea Facial dapat menjadi solusi terbaik. Miracle Rosacea Facial adalah perawatan wajah yang khusus diformulasikan untuk mengatasi problem rosacea dan kulit sensitif, yang rentan terhadap kemerahan serta iritasi. Perawatan ini berfungsi untuk menenangkan kulit dan membantu mencegah timbulnya gejala kulit reaktif.

Kandungan 5 bahan aktif seperti olive oil, oat extract, lemon oil, lavender oil, dan hazelnut oil di dalam tahapan perawatan Miracle Rosacea Facial sangat tepat untuk mengatasi kondisi peradangan jangka panjang pada area sentral wajah (dahi, pipi, kelopak mata, hidung, dan dagu) yang ditandai dengan kemerahan, pembengkakan, kekeringan kulit yang berlebihan, iritasi, penebalan kulit dan jerawat.

Perawatan facial berdurasi 45-60 menit ini tidak memiliki downtime dan efek samping yang berarti. Lakukan perawatan ini setiap 2 minggu hingga sebulan sekali secara teratur, dan kombinasikan dengan produk perawatan wajah yang tepat. Yang paling penting adalah menghindari paparan sinar matahari secara langsung dan menggunakan produk yang tepat secara rutin di rumah.






  Free Consultation

Academy | Career | Legal | News | Privacy Policy

Miracle Aesthetic Clinic © 2024 All Rights Reserved